Praktikum Ekologi Hewan : "Keanekaragaman Serangga Tanah Di Sekitar Rumah"

    Halo teman-teman semua,bagaimana nih kabarnya? Semoga tetap dalam keadaan sehat ya.Pada kesempatan kali ini saya akan bercerita sedikit mengenai kegiatan praktikum mata kuliah Ekologi Hewan dengan topik "Keanekaragaman Serangga Tanah di Sekitar Rumah".Menurut Basna et al (2017) serangga tanah merupakan jenis dari serangga yang seluruh atau sebagian hidupnya berada di tanah. Serangga tanah berperan penting dalam ekosistem yaitu membantu proses pelapukan bahan organik dan keberadaan serta aktivitasnya berpengaruh positif terhadap sifat kimia-fisik tanah.Nah,maka dari itu praktikum ini dilakukan untuk mengetahui keanekaragaman serangga tanah di sekitar rumah dengan menggunakan metode pitfall traps.

    Peralatan yang saya gunakan pada praktikum ini adalah gunting, pinset, penggaris,sekop,kamera handphone,alat tulis, buku identifikasi, gelas plastik,meteran,dan kaca pembesar.Sedangkan bahan yang saya gunakan adalah alkohol 70 %, deterjen,dan kertas.Berikut adalah langkah-langkah dalam menyiapkan dan memasang pitfall trap.

1. Menentukan lokasi atau lahan pemasangan pitfall trap

2. Membuat campuran larutan deterjen dan alkohol 70% dalam gelas plastik.

3. Membuat lubang pada lahan yang sudah ditentukan

4. Memasang pitfall trap pada lubang selama 1 x 24 jam (Gambar 1)

5. Mengidentifikasi serangga tanah yang terperangkap setelah 24 jam



Gambar 1. Pemasangan pitfall traps


Berikut adalah serangga tanah yang saya dapatkan setelah 24 jam.


Gambar 2. Serangga Tanah Terperangkap



Tabel 1. Jumlah Hewan Yang Terperangkap


    Berdasarkan hasil di atas,saya menemukan 2 jenis serangga tanah yaitu semut hitam (monomorium minimum) berjumlah 12 ekor dan Orong-orong (Gryllotalpa sp) hanya berjumlah 1 ekor. Bagaimana teman-teman,cukup mudah bukan?.Nah diharapkan teman-teman bisa mencobanya di rumah.Sekian dari saya,mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan ataupun penyampaian informasi.Salam sehat,salam lestari,dan terimakasih.


Referensi :
Basna M,Koneri R,& Adelfia P.2017.Distribusi  Dan Diversitas Serangga Tanah Di Taman Hutan Raya Gunung Tumpa Sulawesi Utara.
Jurnal MIPA UNSRAT Online.6 (1): 36-42


 







Komentar

Postingan populer dari blog ini

Praktikum Ekologi Hewan : "Tipe Respon Hewan"